Tips dan Triks Atasi Homesick

Sabtu, 04 Juni 2011 0 komentar
Cara Mudah Atasi Homesick Bagi sebagian orang, berada jauh dari rumah dan orangtua merupakan sebuah pilihan. Baik untuk menuntut ilmu maupun bekerja. Berbagai konsekuensi harus dihadapi saat mengambil pilihan tersebut, salah satunya, homesick.

Ilustrasi : ist.
Homesick bukanlah sebuah penyakit melainkan suatu ekspresi rasa rindu seseorang ketika berada jauh dari lingkungan asal yang membuatnya nyaman. Ini merupakan hal wajar dan dialami banyak orang.

Bagi kamu yang cepat beradaptasi dengan lingkungan baru, mungkinhomesick bukanlah momok yang menakutkan. Namun bagaimana dengan mereka yang kesulitan untuk merasa nyaman dengan lingkungan baru?

Tak jarang mereka yang sulit mengatasi homesick memilih kembali ke rumah, tempat mereka merasa aman dan meninggalkan kesempatan untuk berkembang. Padahal, terdapat beberapa cara bagi kamu untuk mengurangi homesick yang kamu derita.

1. Cari kesibukan. Bagi mahsiswa, kamu bisa mengikuti berbagai Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di kampusmu. Selain dapat menyalurkan hobi, kamu dapat menambah teman baru.

2. Ada bantuan teknologi. Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sungguh menjadi salah satu solusi mengatasi hubungan jarak jauh. Kamu bisa tetap terhubung dengan orang rumah dan merasa dekat lewat bantuan akses internet, misalnya, video call, skype, sms, dan sebagainya.

3. Temukan teman senasib. Berbincang dengan orang yang merasakan hal serupa denganmu akan membantu meringankan rasa rindu terhadap keluarga.

4. Ciptakan suasana rumah di tempat tinggal baru. Bawalah barang yang dapat membantu menciptakan nuansa rumah di tempat tinggal baru. Bantal kesayangan maupun foto keluarga dan orang-orang terdekat dapat menjadi contoh.

5. Tanamkan sugesti positif dalam pikiranmu. Jangan selalu terpaku untuk memikirkan rasa homesick yang berkepanjangan sebab keluargamu juga akan merasa sedih saat kamu sedih. Ukirlah prestasi setinggi mungkin sehingga dapat membuat orangtuamu bangga.

Sekarang kamu tidak perlu lagi merasa takut untuk kuliah maupun kerja yang berlokasi jauh dari orangtua dan rumah. Meski tidak menghilangkan rasa homesick, minimal dapat mengurangi rasa rindu tersebut.


sumber :FOCUS-GLOBAL.CO.CC

0 komentar:

Posting Komentar

Google Translate

 

©Copyright 2009-2013 geovani orlando |